Kabar bahagia untuk pengguna Android, khususnya para Gamer akat mendapatkan sebuah kejutan yang menyenangkan, karena untuk Android 13 akan memiliki fitur baru untuk Gaming.
Kabarnya Android 13 memiliki metode baru untuk memanjakan para Gamer yang bernama ‘setGameState’ di API GameManager, seperti yang dikutip dari Android Authority
Dengan memrpioritaskan penggunaan CPU dan menawarkan kinerja lebih baik metode ini bekerja dengan memungkinakan Game untuk memuat sesuatu lebih cepat sehingga memangkas waktu loading ketika bermain.
Dengan detail yang memberitahukan bawa bisa atau tidaknya loading screen diinterupsi sehingga membuat CPU ketika memuat asset, sumber daya, dan lain-lain lebih efektif
Untuk pengguna Xiaomi pasti sudah mengenal fitur seperti ini dalam Game Mode, dengan Turbo performance yang akan meningkatkan penggunaan CPU untuk meninggkatkan performa dalam bermain.