Game yang dikembangkan oleh OneFun Games ini merupakan game MMORPG yang memiliki latar belakang di dunia Fantasy dengan berbagai monster yang bisa kita hadapi serta hewat lucu yang bisa kita pelihara.
Tanpa sistem kelas Echoes of Magic membembaskan para pemain untuk menjelajahi karakter bereka dengan leluasa, yang menentukan playstyle kalian bukanlah sistem Job atau Class tetapi multak dibebaskan tergantung senjata apa yang kalian gunakan.
Tentunya dengan sistem seperti ini Echoes of Magic memiliki sangat banyak variasi dalam bertarung, setiap orang memiliki cara mereka yang berbeda untuk mengalahkan boss monster yang memiliki tubuh besar, menjadi Magician sekaligus tank, atau bahkan menjadi pemanah dengan skill sihir.
Memiliki sistem PvP dengan sistem Survival Arena, para pemain akan dihadapkan dengan total 8 pemain yang akan saling melawan untuk menentukan siapa yang bisa bertahan hingga akhir.
Event Berburu Boss baru tentunya juga disediakan untuk para pemain yang menyukai tantangan, bekerjasama melawan makhluk yang menguasai Dungeon terntentu.
Game Echoes of Magic ini tersedia di platform Smartphone,baik itu Android maupun IOS.
Untuk mengetahui lebih lanjut kalian bisa kunjungi:
Halaman facebook EoM di https://www.facebook.com/EOMGlobal
Untuk bergabung dengan Dizcord https://discord.gg/4jSaCgbRyq
Dan Email di [email protected]